Monday, December 30, 2013

Classic French Croissant

Sarapan Classic French Croissant ini memang nikmat. Saya beli di toko roti "L'Atelier Gourmand" di Anse Vata, Noumea. Toko roti ini special "Viennoiseries Artisanale" atau pembuatan rotinya seperti roti Vienna (Austria).
Mau tau cara buatnya ? coba klik disini Resep Classic French Croissant.
Begitu baca buatnya berhari-hari, sy nyerah duluan...
Classic French Croissant
Layernya tipis dan banyak  

Bika Ambon Lembut

Bika Ambon Oval
Bika Ambon Oval gaya Jadoel
Bagian dalam Bika Ambon lembut dan bersarang sempurna
Bika Ambon fresh from the oven
Ini Bika Ambon yang dibuat 1 resep jadi 1 loyang
Setelah dingin keluarkan dari loyang
Irisan bika ambon dengan serat terbentuk sempurna
Bika Ambon rasa pandan dan original
Kue Bika Ambon (Ambon Honeycomb cake)
Kue ini merupakan oleh-oleh yang cukup terkenal dari Medan, tapi namanya membawa daerah Ambon, entah kenapa sampai diberi nama itu. Yang pasti kue ini kue kesukaan suami saya. Jadi kadang-kadang kalau di Luar Negeri dia suka kangen sama kue ini.

Buat teman-teman yang tidak berada ditanah air, kalau ngidam bika ambon yang biasa dijual di toko-toko kue di tanah air, coba deh  resep bika ambon ini.
Pembuatannya cukup sedehana dan hemat telur. Namun hasilnya enak sekali rasanya dengan texture lembut membelai lidah. Sarangnya terbentuk sempurna. Sekarang saya tidak perlu pergi jauh untuk membeli Bika Ambon enak di Toko Kue langganan saya di Jakarta.

Resep dibawah ini saya buat menjadi 2 loyang ukuran 20 x 20 cm, maksudnya supaya lebih cepat proses panggang dalam oven nya saja.

Bahan :

340 gram Tepung Tapioka
1 bungkus (11 gram)  instant yeast
12 butir telur
340 gram gula pasir
680 ml Santan (saya pakai santan dalam kaleng)
1,5 sdt garam
sedikit pasta pandan
5 lembar daun jeruk purut (saya pakai parutan kulit jeruk nipis sebagai pengganti daun jeruk purut)
Optional : 1 sdt Vanilla cair

Cara Membuatnya :

Campur tepung tapioka dan instant yeast.
Mixer telur dengan 100 gr gula pasir sampai gula larut. Masukkan kedalam campuran tepung tapioka, mixer sebentar sampai tercampur rata.
Masak santan, daun jeruk purut, garam dan gula pasir dalam panci, sampai gula larut. (tidak perlu sampai mendidih)
Masukkan santan kedalam adonan telur, aduk rata, istirahatkan adonan selama 1,5 jam sampai adonan 2x volume. Adonan akan menjadi sekitar 2300 ml.
Panaskan oven 160° C.
Setelah Oven cukup panas, Aduk pelan adonan, terutama dibagian bawah bowl biasanya ada adonan tapioka yang mengendap.
Bagi dua adonan, masing-masing 1150 ml. Jika suka tambahkan vanilla cair kedalam adonan dan aduk rata. Tuang adonan tanpa warna kedalam loyang yang sudah dilapis kertas baking.
Tambahkan beberapa tetes pasta pandan kedalam adonan yg kedua, aduk pelan sampai warna tercampur rata. Tuang adonan hijau kedalam loyang yang lain.
Panggang bika ambon, letakkan loyang dibagian bawah dan tengah, agar permukaan bika ambon tidak hangus, dengan api atas dan bawah selama 30 menit. Tutup loyang dibagian atas dengan alumunium foil untuk menghindari permukaan kue berwarna kecoklatan.
Setelah 20 menit, tukar loyang yang bagian bawah keatas, agar kue matang merata. Setelah tes kematangan, angkat dan sajikan.
Tips :
Jika ingin Kue Bika Ambon agak tinggi, pakai loyang dengan tinggi 7 cm ukuran 20 x 20 cm. Panggang dalam 1 loyang. Panggang Kue dibagian bawah oven, dan diperlukan waktu 45 menit untuk memanggang kue yang lebih tinggi. Tutup permukaan loyang dengan alumunium foil untuk menghindari warna kecoklatan/gosong dipermukaan atas kue.

Memanggang Bika Ambon tidak perlu khawatir, karena pintu oven yang dibuka tutup untuk pengecekan kue, tidak berpengaruh terhadap terbentuknya sarang. Jadi santai aja...

Lihat Langkah-langkah pembuatannya dibawah ini :

Bahan-bahan
Adonan bika ambon setelah di istirahatkan selama 1,5 jam
Adonan Bika Ambon setelah di istirahatkan selama 2 jam
Adonan Bika Ambon Siap dituang kedalam loyang
Bika Ambon fresh from the oven
Bika Ambon 1 resep dalam 1 loyang, tingginya 6 cm
Sarangnya terbentuk sempurna
Bika Ambon rasa Pandan

Sunday, December 29, 2013

Coffeehouse Scones Homemade

Coffeehouse Scones Homemade
Scones enak rasanya, lembut didalam dan crunchy diluar ini buatnya cepat, dalam waktu 30 menit selesai dan langsung bisa dinikmati untuk sarapan ringan. Resep aslinya dari Joyofbaking.com. Saya modifikasi sesuai bahan yang ada didapur saya.

Resep ini untuk membuat 16 potong Scones
Bahan :
250 gr terigu self rising
sedikit garam
110 gr margarine beku
1 butir telur
1 sdt vanila cair
1 sdm gula pasir
100 ml butter milk (saya buat dari susu cair + 1 sdm cuka, tunggu 15 menit sampai mengental)

Cetakan cookies cutter bentuk bundar ukuran diameter 5,5 cm

Cara membuatnya :
Panaskan Oven 180°C
Mixer sebentar dengan knead dough terigu, garam dan margarine beku, sampai margarine tercampur, tambahkan telur yang sudah diaduk dengan gula pasir dan vanila cair, mixer lagi, tambahkan butter milk pelan-pelan sampai adonan menggumpal seperti adonan roti. Angkat pindahkan kemeja untuk dipipihkan dan dicetak. Pipihkan adonan setinggi 2,5 cm, cetak dan pindahkan ke loyang yang sudah dilapisi kertas baking. Panggang dalam oven selama 20 menit  sampai permukaan kuning dan kering.
Angkat, sajikan untuk sarapan dengan selai sesuai selera. 

Tips :
Agar Scones lembut didalam jangan menguleni adonan dengan tangan. Pipihkan adonan pelan-pelan, agar adonan tidak padat.
Kalau adonan terlalu lembut, gunakan sedikit tambahan terigu saat memipihkan dan mencetak adonan.

Scones dipanggang dalam oven selama 20 menit
Scones fresh from the oven
Sarapan pagi ringan dan sehat
Tampak isi Scone lembut didalam
Lebih dekat, kulit  Scone crunchy....

Friday, December 27, 2013

Puding Coklat Lembut

Puding ini saya buat dari bahan yang ada di dapur. Kebetulan ada sisa whipping cream dekorasi cari HUT DWP kemarin. Hasilnya puding yang lembut, enak dan sangat mudah pembuatannya.

Bahan dan alat
Bahan :
400 ml susu cair
4 kuning telur
1 bungkus agar-agar warna coklat
200 gr coklat masak 
100 gr whipping cream (yang sudah di mixer dengan 1 sdt gula bubuk)

optional :
Biskuit dan selai rasa buah

Cara membuatnya : 
Didihkan susu dengan agar-agar, angkat.  Masukkan kuning telur aduk pelan dan masukkan potongan coklat, aduk rata sampai coklat meleleh. Tambahkan whipping cream, aduk pelan. Tuang kedalam cetakan puding. 
Optional : Tambahkan biskuit yang sudah dibasahi susu cair diatas permukaan puding. Simpan puding dalam kulkas selama 1 jam. Puding lembut siap dinikmati bersama selai rasa buah.


Saturday, December 21, 2013

Dekorasi Cake HUT DWP Noumea tahun 2013

Cake HUT DWP ke 14 tahun 2013
Persiapan membuat cake HUT DWP Noumea. Dekorasi dengan  rice paper edible painting dan rolled fondant warna merah, untuk tulisan dan bunga-bunga.

Ups.. tulisan yang harusnya KJRI terbalik jadi KRJI...
Cetak bunga

proses pengeringan
Bahan dan alat rice paper edible painting
Contohnya dari print out logo disebelah kiri
Logo DWP,  rice paper edible painting
Resep cake untuk HUT DWP kali ini Butter cake, dengan rasa vanila dan pandan. untuk ukuran :
20 x 35 cm

Bahan :

20 Butir telur (pisahkan putih dan kuningnya)
400 gr gula pasir
400 gr tepung terigu self rising dan 60 gr tepung maizena (campur dan saring)
250 gr butter dan 250 gr margarine (mixer sampai creamy)
1 sdm vanila
1 sdt pasta pandan

Cara membuatnya :
Panaskan oven 170° C
Mixer merah telur dengan sebagian gula pasir sampai berwarna pucat dan mengembang
Mixer putih telur dgn mixer lain dengan sebagian gula, sampai stiff peak.
Mixer margarine dan butter sampai creamy
Campurkan adonan putih telur kedalam adonan merah telur, aduk dengan spatula, tambahkan terigu, aduk rata dan campurkan adonan mentega, aduk rata dengan spatula.
Bagi 2 adonan, tambahkan vanila pada adonan 1 dan pasta pandan pada adonan 2, aduk rata dengan spatula. Masukkan kedalam masing-masing loyang yang sudah dialasi kertas baking.
Panggang dalam oven selama 20 sd 25 menit, sampai matang. Angkat dan dinginkan. Simpan dalam kulkas dalam plastik wrap, cake siap dihias.

Frosting :
500 ml Whipping cream
4 sdm Gula bubuk
Mixer dengan kecepatan sedang selama 5 menit sampai mengental seperti buttercream
Hias cake dengan spuit sesuai keinginan.

Bunga ditambah mutiara silver
Cake setelah di frosting whipping cream
Cake siap dipotong
Cake setelah dipotong

Friday, December 20, 2013

Snow Skin Mooncakes




Snow Skin Mooncakes dengan isi kacang hijau kupas
Snow skin mooncakes (Ice skin mooncakes) ukuran Besar

Kue bulan dengan kulit seputih salju ini cantik sekali penampilannya dan rasanya enak, lembut seperti mochi ditambah isi kacang hijau yang gurih. Pembuatannya perlu kesabaran saat membentuk kue, gunakan tepung tapioka untuk melumuri tangan dan permukaan kue saat bekerja akan membantu menghindari lengket adonan kulit.
Resep dibawah ini menghasilkan 15 potong kue ukuran 60 gr (cetakan mooncakes besar)

Bahan kulit snow :
250 ml susu cair
70 gr tepung beras ketan
50 gr tepung beras
20 gr tepung terigu
50 gr gula pasir
10 gr minyak goreng
40 gr susu kental manis.

Bahan Isi :
300 gr kacang hijau (cuci, rendam selama 1 jam)
80 gr gula pasir
20 gr minyak goreng
30 gr tepung maizena (saya tidak pakai, karena adonan isi sudah cukup padat)

Cara membuat kulit :
Saring dan campur semua tepung dalam bowl. Campur dengan susu cair, gula, minyak goreng dan susu kental manis, aduk rata, saring. Kukus 20 menit sampai menjadi adonan. Uleni, Simpan di kulkas dalam plastik wrap.

Cara membuat isi : 
Kukus kacang hijau selama 20 mnt dengan api sedang. Angkat, mixer/haluskan dengan gula pasir, dan minyak goreng. Simpan dalam plastik wrap dan dinginkan dikulkas.
Siapkan cetakan kue bulan. Gunakan tepung tapioka saat bekerja supaya tidak lengket saat mencetak.
Bentuk bulat seberat 30 gr untuk adonan isi, lakukan sampai adonan isi habis.

Cara mencetak kue :
Ambil adonan kulit seberat 30 gram, pipihkan dengan roll, dalam plastik, masukkan adonan isi ketengah adonan kulit, bungkus sampai tertutup dan bentuk bulat dengan tangan. Gulingkan dalam tepung tapioka. Cetak dalam cetakan mooncakes, tekan-tekan dengan tangan, dan press cetakan sampai terbentuk carving bunganya, dan simpan kue dalam wadah kedap udara di kulkas. 
Kue siap disajikan.

Tips : Kalau ingin isi kue lebih lembab, rendam kacang hijau 2 jam dan kukus 30 menit dengan api sedang. 
Lihat langkah-langkah pembuatannya :
Bahan kulit snow skin mooncake
Bahan isi snow skin mooncake
Pipihkan dengan roll
Diameter kulit sekitar 10 cm / 4 in
Isi dengan 30 gr adonan kacang hijau yang dibentuk bulat
Cetak dengan cetakan mooncakes

Thursday, December 12, 2013

Pudding Sirsak plus Jelly


Puding ini sebenarnya modifikasi dari Jelly Yoghurt  Pudding  yang pernah saya buat.
Yoghurtnya saya ganti dengan Juice dari buah sirsak segar. Semua langkah pembuatannya sama.
Untuk 1 resep bisa menghasilkan 4 gelas kecil dan 2 loyang agar-agar sperti dibawah ini. masih ada 10 potong kecil sisa Jelly yang dicetak kedalam cetakan coklat.




Friday, December 6, 2013

Kue Soes Mini Kering Rasa Keju

Soes Mini Kering rasa Keju

Ingat Bandung, pasti ingat oleh-oleh kue Soes Mini Kering ini. Sebetulnya gak susah bikin Kue ini, cuma diperlukan sedikit kesabaran saat men spuit kecil-kecil kue ini kedalam loyang.

Bahannya, sama dengan Kue Soes biasa. Bisa ditambah rasa sesuai selera.

Bahan :
100 gram Margarine
250 ml air
140 gram Terigu protein tinggi (untuk roti)
4 butir telur
1 sdt kaldu ayam
1/2 sdt garam
3 sdm Keju parmeisan bubuk

Cara Membuatnya :
Didihkan air dan margarine, dalam panci. Kecilkan Api, masukkan terigu yang sudah dicampur garam dan kaldu ayam. Aduk rata sekitar 2 menit. Matikan api. Sisihkan.
Mixer pelan adonan dengan pengaduk roti, sambil ditambah telur satu persatu sampai tercampur rata.
Masukkan keju permaisan, mixer rata.
Masukkan adonan kedalam plastik segitiga dengan spuit kerang.
Panaskan oven 170°C
Spuit adonan kecil-kecil kedalam loyang. Panggang dalam oven selama 25 menit, sampai soes terlihat kering. Matikan oven, Biarkan soes dingin dalam oven selama 15 menit. Angkat.
Simpan dalam wadah kedap udara.

Tips : Agar soes lebih garing, keluarkan soes dari oven setelah 25 menit dipanggang. Biarkan 20 menit pada suhu ruang. Dan masukkan kembali kedalam oven yang baru saja dimatikan, simpan dalam oven selama 15 menit.
Lihat langkah-langkah pembuatannya :

Adonan dicampur dengan keju bubuk
Adonan Soes dalam plastik segitiga
Adonan di spuit kecil-kecil dalam loyang

Panggang selama 25 menit dengan api 170°C
Biarkan soes dingin dalam oven selama 15 menit
Soes matang fresh from the oven
Bagian dalam soes garing dan kering
Soes jadi sebanyak ini untuk resep diatas

Kreasi Dapur Iis Sukendar

Hasil dari Dapur