Monday, August 20, 2012

Ketupat Nasi


Ketupat makanan khas saat Lebaran dan Idul Adha, atau saat pertengahan Ramadhan.
Bahan :
12 Cup Beras, cuci bersih (saya pakai cup beras yang biasa tersedia bersama rice cooker)
30 buah daun ketupat ukuran sedang dan kecil
6 lembar daun pandan
2 sdt Garam
Cara Membuatnya :
Cuci daun ketupat dan tiriskan
Cuci beras, tiriskan.
Isi beras dalam daun ketupat sampai 3/4 bagian. Atau tergantung beras yang digunakan, kadang beras pulen tidak membuthkan banyak air, sehingga harus diisi sampai hampir penuh kedalam kulit ketupat.
Masak ketupat bersama daun pandan dan garam dalam panci presto selama 1 jam
Setelah Matang angkat, cuci ketupat dengan air dingin
Tiriskan, dan siap dihidangkan bersama Sayur Labu Siam, Opor Ayam, Rendang dan Semur Daging.
Kulit Ketupat
Isi ketupat dengan beras

No comments:

Post a Comment