Tuesday, August 21, 2012

Kue Cubit Anak-anak


Category:
   
Style:   Other
Special Consideration:   Kids
Servings:   20 buah

Description:
Ini kue masa kecil kesukaan Dessy, biasanya kalu di Jakarta selalu cari tukang kue cubit ini, makannya dinikmati banged sambil mengenang masa-masa di SD jajan di depan sekolah.
Catatan : Sy menggunakan Panggangan listrik yg sudah berbentuk cetakan anak-anak.

Ingredients:
100 gram gula pasir halus
120 cc susu cair
1 butir telur utuh
sedikit Vanili powder
2 sendok makan mentega cair
200 gram terigu self raising
sedikit baking powder

Directions:
Masukkan gula, susu, telur, vanili dan mentega cair, kocok di mixer 2 menit saja (sampai rata)
Masukkan terigu dan baking powder, mixer lagi sebentar saja.
Menggunakan sendok makan, masukkan adonan kedalam panggangan yg sudah disemir mentega, lalu panggang selama 2 menit dengan suhu maximum.
Sajikan dengan gula halus atau coklat leleh.
Adonan ini bisa juga di goreng jadi seperti donat / kue dading.

No comments:

Post a Comment