Tuesday, July 31, 2012

Kimbap (Korean Sushi)

Makanan dengan bentuk dan rasa mirip sushi ini disukai anak-anak. Buatnya mudah dan cepat. Rasanya lebih enak dari sushi.
Resep untuk 10 Roll Kimbap atau 60 potong irisan kimbap
Bahan :
10 lembar Nori (dried seaweed ukuran besar)
250 gr crab sticks (1 bungkus)
1 ketimun jepang
1 wortel besar
1 bungkus sosis ayam
5 butir telur
7-8 mangkuk nasi

Bumbu Nasi :
1 sdt garam
2 sdm minyak wijen
1 sdm minyak zaitun
1 sdm biji wijen sangrai

Cara membuatnya :
Potong ketimun dan wortel sepanjang kertas nori, iris memanjang
Lumuri ketimun dengan sedikit garam, diamkan 5 menit, kemudian cuci dan tiriskan.
Buat telur dadar, iris memanjang spt wortel dan ketimun
Campur nasi dengan bumbunya.
Siapkan bambu mat (penggulung sushi) dan letakan nori diatas bambu mat, bagian yang mengkilap dari nori letakkan  di bagian bawah.
Atur nasi diatas nori tipis-tipis. Atur semua bahan isi, gulung pelan-pelan. Taruh sedikit nasi di ujung kertas nori sebagai lem. Kemudian gulung Kimbap dengan bambu mat, tekan agak kuat sambil di roll.
Sapukan kulit Kimbap dengan minyak wijen. Potong kimbap 1/2 inchi
Sajikan bersama wasabi dan saus sushi & sashimi.

Nasi dan bumbunya
Bahan-bahan isi Kimbap
Lapisi nori dengan nasi yang telah di bumbui
Susun bahan isi diatas nasi
Gulung, dan tambahkan sedikit nasi di ujung nori untuk lem
Sajikan Kimbap dengan saus sushi & sashimi
Wasabi dan saus sushi 




Saturday, July 28, 2012

Lemper isi abon ayam

Cara pembuatan Lemper ini sama dengan Semar Mendem, bedanya hanya Lemper dibungkus daun pisang. Jadi tidak perlu membuat kulit crepe.
Untuk 900 gr Beras ketan, jadi sekitar 42 potong lemper ukuran sedang.
Sediakan 2 lembar daun pisang untuk membungkus lemper. 

Abon ayam untuk isi Lemper

Lemper siap disajikan

Friday, July 27, 2012

French Macarons


Punya tepung almond dan sisa putih telur di dapur, coba bikin French Macarons.
Resep dibawah ini untuk 40 pcs Pair Macarons kecil.

Bahan :
80 gr gula bubuk (Icing Sugar)
120 gr tepung almond
60 gr putih telur (2 putih telur)
1/4 sdt cram of tar tar atau 1/2 sdt Lemon Juice
60 gr gula pasir (Caster Sugar)
1/4 sdt garam
Untuk Pewarna Macaron :
1/2 sdt bubuk green tea
1/2 sdt bubuk coklat

Filing Macarons :
100 gr dark coklat (lelehkan)
100 ml heavy ceam (mixer sampai kental)
campur coklat leleh dengan heavy cream, aduk rata. simpan di kulkas.

Cara Membuat Macarons :
Campur gula bubuk dan tepung almond, blender dan saring.
Mixer putih telur, tambahkan cream of tartar dan gula pasir. Mixer sampai hard peak
Masukkan campuran tepung almond sambil di saring kedalam putih telur. Aduk dengan spatula sampai adonan berbentuk seperti lava. Bagi 2 adonan dan tambahkan pewarna bubuk kedalam masing-masing adonan.
Masukan kedalam plastik segitiga dengan spuit, bentuk bundar ukuran diameter 2 cm. Bentuk diatas kertas baking, atau dengan silpat untuk macarons.
Biarkan dalam suhu ruang ber AC sekitar 30 menit, sampai permukaan adonan kering. 
Panaskan oven 150°C, sampai lampu oven terlihat mati (suhu stabil). Masukan ke dalam oven, panggang selama 15 menit. Sampai terbentuk kaki macaron dan bagian bawahnya mengering.
Tips : Apabila menggunakan silpat, panggang dibagian bawah oven, agar bagian bawah macaron mengering.
Adonan dibiarkan dalam suhu ruang sekitar 30 menit

Macarons green tea
Macarons green tea dan coklat


Sunday, July 22, 2012

Agar-agar Karang

Ini agar-agar tradisional jadul. Buatnya gak repot, enak rasanya mengingatkan jaman masih anak-anak.
Resep dibawah ini untuk membuat 15 cup agar-agar

Bahan :
1 bungkus agar-agar
400 ml santan
700 ml air
200 gr gula merah
1 sdt garam
2 lembar daun pandan dan daun jeruk

Cara membuatnya :
Campur semua bahan aduk rata, masak sampai mendidih dan berbuih. Tuang dalam cup gelas @ 75 ml atau sesuai selera. Dinginkan dalam kulkas, sajikan.



Saturday, July 21, 2012

Centik Manis

Kue centik manis ini untuk acara minum teh setelah sholat Tarawih di KJRI, sore ini. Bikinnya simple gak terlalu repot.
Resep dibawah ini untuk 32 kue dalam cup kue mangkok.

Bahan :
120 gr sagu mutiara (berwarna)
150 gr tepung hunkwe (2 bungkus @ isi 75 gr)
400 ml santan + 700 ml air
200 gr gula pasir
1 sdt garam
32 cup kue mangkok

Cara Membuat

1. Rebus sagu mutiara sampai matang dalam air mendidih, sekitar 5 menit, angkat masukkan dalam air es. Tiriskan.
2. Aduk santan, gula pasir, hunkwe dan garam lalu masak sambil diaduk sampai meletup-letup, angkat. Masukkan sagu mutiara matang, aduk rata.
3. Masukkan kedalam cup dengan sendok es cream. Dinginkan dalam kulkas selama 2 jam. Buka cup nya dan sajikan.

Thursday, July 19, 2012

Dekorasi Swiss Roll cake

Coba buat swiss roll dengan dekorasi dibagian permukaannya.
Persiapan : Buatlah template di kertas untuk membuat pattern dan siapkan kertas baking diatasnya. Untuk template tulisan buat di plastik transparant dan dibalik saat menggunakannya. 
Panaskan oven 150°C
 Resep adonan untuk pattern : (untuk 2 pattern)
1 telur ukuran besar (40 gr)
2 sendok makan gula pasir
2 sendok makan terigu
Sedikit Pasta coklat atau pewarna makanan sesuai selera

Cara membuat pattern :
Mixer gula dan telur sampai kental dan naik. Tambahkan terigu  sambil diaduk dengan spatula. Teteskan pewarna makanan, aduk dengan spatula sampai rata. Masukan kedalam plastik segitiga berspuit lubang kecil.
Ikuti garis di template sesuai pattern, bekukan pattern di dalam frezer selama 15 menit.
Untuk membuat 2 buah swiss rolls
Resep swiss rollnya :
7 butir telur, pisahkan kuning dan putih telur.
100 gr gula pasir
100 gr terigu self rising
30 gr tepung maizena
100 gr butter (lelehkan)
1 sdt vanila
100 ml susu cair
Isi :

Selai Jeruk, kepingan jeruk dan Whipping cream

Cara membuat :
Siapkan oven 150°C
Mixer kuning telur sekitar 1 menit, tambahkan gula pasir, mixer sampai putih dan kental. Tambahkan Vanila dan aduk rata.
Mixer putih telur sampai soft peak.
Campur adonan kuning telur kedalam adonan putih telur dan aduk rata dengan spatula, tambahkan terigu dan tepung maizena yang sudah di ayak. Aduk rata dengan spatula. 

Tuang ke loyang yang sudah ada pattern, ratakan permukaannya dengan spatula.
Masukan dalam loyang, oven selama 15 menit sampai matang, test kematangan dengan tusuk gigi / tusuk sate.
Angkat dan buka kertas bakingnya dalam kondisi kue masih hangat. Olesi dengan selai dan bentuk roll. Simpan di kulkas sekitar 30 menit, potong-potong dan sajikan.

Swiss roll cake : belum di bentuk roll
Resep diatas untuk 2 swiss roll ini.
Isi : Whipping cream, selai jeruk dan kepingan jeruk
Gulung kembali setelah di isi.

Klepon Kentang

Kalau niat bikin Klepon tapi gak punya persediaan ubi merah, pakai kentang juga bisa, rasanya sama, hanya gunakan gula lebih banyak untuk menggantikan rasa kentang yg tidak manis.
Resep dibawah ini untuk membuat 98 bulatan Klepon ukuran sedang.



Bahan :
450 gr kentang kukus atau 125 gr Tepung marsh potato (cairkan dengan 500 ml air panas)
200 gr tepung ketan
1 sendok teh garam
75 gr gula bubuk
sedikit pewarna makanan warna hijau dan merah

Bahan isi :
100 gr gula merah, iris

Bahan coating/Taburan :
250 gr kelapa parut
1/4 sendok teh garam
1 lembar daun pandan



Cara Membuat :

Untuk taburan : Kukus sebentar kelapa parut bersama daun pandan dan garam.
Klepon :
Campurkan Marsh potato yang sudah dicairkan dengan tepung ketan, garam dan gula bubuk, aduk dan uleni dengan tangan sampai kalis. Berat adonan sekitar 900 gram.
Bagi 2 adonan masing-masing 450 gr dan tambahkan sedikit pewarna makanan sesuai selera. Uleni sampai adonan berwarna rata. Bungkus plastik wrap agar adonan tidak mengeras.
Ambil sedikit adonan, pipihkan dan isi dengan gula merah. Pulung dan gulingkan dalam tepung ketan di piring. Ulangi sampai adonan habis.
Didihkan air, masukan bulatan adonan kedalam air mendidih sampai terapung diatas air, angkat dan taburi kelapa parut.
Sajikan





Tuesday, July 17, 2012

Dadar Gulung

Dadar Gulung motif zebra
Dadar Gulung dengan tambahan goresan warna ini menarik penampilannya dengan rasa asli yang lezat.
Dibawah ini
Resep untuk membuat 20 potong kue

Bahan
Kulit :
220 gr tepung terigu
15 gr tepung custard
2 butir telur
400 ml santan
400 ml air daun pandan untuk dadar warna hijau
(caranya : blender irisan daun pandan dan peras airnya)
1,5 sendok teh garam
4 sendok makan minyak goreng
sedikit pewarna makanan merah dan hijau

Kalau ingin motif zebra :
Masukan 2 sendok makan adonan kedalam botol yg berspuit, campur dengan beberapa tetes pewarna  makanan.

Isi :
75 gr kelapa parut
25 gr gula merah (brown sugar)
sedikit garam
Membuat Adonan isi : Campur kelapa dengan gula merah dan garam, masak sebentar sampai semua tercampur rata. Sisihkan

Cara membuat Dadar Gulung :

1.    Siapkan mangkuk agak besar, masukkan semua bahan kulit dadar ke dalamnya.
2.   Kemudian aduk hingga tercampur rata, saring. Bagi menjadi 3 bagian. Beri pewarna merah, hijau dan sebagian biarkan tidak berwarna. Masukkan sedikit adonan berwarna kedalam botol dengan tutup ber spuit bulat. 
3.    Panaskan wajan  kecil dengan sedikit minyak, cukup dioles saja.
4. Dengan ukuran sesendok sayur, dadar tipis-tipis adonan kulit dadar, tambahkan warna dengan mengalirkan adonan berwarna dalam botol dengan disain sesuai selera, lakukan hingga adonan habis.
5.   Kemudian kulit dadar di isi dengan unti (kelapa parut yang sudah dicampur gula merah), dan gulung. Ulangi sampai kulit dadar habis.

Tips :
- Saat membuat dadar, cukup gunakan api kecil. Ini dimaksudkan agar kulit dadar tidak kering, sehingga lebih mudah melipatnya.
- Aduk-aduk adonan kulitnya dahulu untuk setiap dadar yang akan dibuat. Selamat mencoba

Adonan isi dan air perasan daun pandan
Dadar Gulung aneka disain warna
Siap disajikan 



Siap dinikmati saat tea time
Tampak isi dadar gulung


Saturday, July 14, 2012

Semar Mendem

Snack ini cocok untuk acara piknik, cukup membuat kenyang dan mudah dibawa. Resep dibawah ini untuk 70 pieces ukuran sedang.

Bahan :
Lemper
1,5 Kg beras ketan (cuci dan rendam 2 jam)
800 ml santan
400 ml air
2 sendok makan garam
2 batang serai

Isi :
300 gr abon daging sapi atau ayam

Kulit :
450 gr Tepung terigu
4 butir telur ukuran besar
8 sendok minyak sayur
2 sendok makan tepung custard
1/2 sendok makan garam
1 sendok teh penyedap rasa
1300 ml susu cair

Cara Membuat :

Lemper :
Kukus beras ketan bersama irisan serai yg sudah dimemarkan selama 20 menit sampai setengah matang angkat. Didihkan santan, air dan garam. Campurkan Ketan dengan air santan, aduk sampai meresap, kukus kembali ketan selama 30 menit sampai matang.


Siapkan loyang, ratakan ketan diatas loyang, taburi abon, dan tutup dengan ketan lagi. Ratakan dan tekan-tekan sampai padat. Potong ketan ukuran 3cm x 4cm.

Kulit :
Campur semua bahan kulit , saring. Buat crepe satu per satu dengan fry pan kecil. Bungkus lemper dengan kulit crepe satu persatu sampai adonan habis.
Siap disajikan.
Potong-potong ukuran 3 x 4 cm
Lemper siap dipadatkan
Semar Mendem siap disajikan
Irisan dalam semar mendem



Friday, July 13, 2012

Snack Jajanan Pasar

Untuk acara memperkenalkan Budaya dan Kuliner Indonesia di sebuah sekolah tingkat SMP di Noumea. Beberapa Snack ini mewakili Kuliner Indonesia sebagai tester untuk para murid di sekolah tersebut, karena acara dilaksanakan pada jam 10 pagi, cocok untuk acara tea time.
1. Dadar Gulung isi cream pastry pisang
2. Klepon Kentang
3. Risoles
4. Rempeyek Kacang tanah
5. Minuman Hangat Bir Pletok

Dadar Gulung isi cream pastry pisang
Klepon Kentang
Risoles isi sayuran
Rempeyek Kacang Tanah

Thursday, July 12, 2012

Bubble Pearl Hitam untuk Minuman Bubble Tea

Ini minuman kesukaan anak-anak. Kalu sedang di Jakarta mereka tidak pernah lupa mengunjungi Stand minuman ini, yang selalu dipesan ya Jasmine Bubble Tea. Ingat kalau jemput anak-anak di Bandara Cengkareng, mereka pasti senang kalau dibelikan minuman ini karena memang Stand minumannya dekat pintu keluar penumpang.
Berhubung di Noumea tidak ada Stand penjualnya maka saya coba buat dari dapur sendiri.
Ternyata bikinnya gak terlalu susah, sedikit kesabaran saat membentuk bulat adonan saja. hampir sama dengan membuat bulatan adonan untuk wedang ronde.

Resep dibawah ini  untuk Bubble pearl hitam dan ukurannya cukup untuk sekali makan sekeluarga.

Bahan :
100 gr tepung tapioka
1/4 sendok teh garam
150 ml air mendidih
1 sendok teh pasta mocca
1 sendok teh pasta pandan
Option : Pewarna makanan bisa sesuai selera (jika ingin warna warni)
Siapkan 200 gr tepung tapioka untuk tambahan saat menguleni.

Bahan perendam bubble pearl setelah matang
250 ml air
50 gram gula pasir
Didihkan air dan masukan gula, angkat dan dinginkan.

Bahan untuk membuat minumannya :
1 sendok teh green tea powder
500 ml susu cair (saya pakai susu kedelai, rasanya lebih pas dipadu green tea)
sirup / air gula
Es cube

Caranya :
Didihkan air. Tuang air mendidih kedalam 100 gr tepung tapioka sedikit demi sedikit, sambil diaduk dengan sendok. Akan terlihat seperti lem. Kalau sudah agak dingin, uleni dengan tangan sambil ditambah tepung tapioka sampai adonan kalis dan lentur. Tambahkan pewarna makanan, uleni sampai warnanya merata. Bungkus adonan dengan plastik wrap, agar tidak cepat kering.
Ambil sedikit adonan, pulung ditangan dan gulingkan dalam tepung tapioka dipiring. Lakukan sampai adonan habis.
Masak dalam air mendidih sekitar 3 menit, sampai bubble mengapung dipermukaan, angkat masukkan kedalam air es lalu pindahkan ke air perendam (air gula).

Untuk membuat minuman :
Cairkan green tea powder dengan sedikit air panas. Tambahkan susu cair, es dan sirup, sajikan dengan 1 sendok makan bubble tea pearls. Yummy....
Adonan pearls siap dipulung
Gulingkan dalam tepung tapioka

warna dan bentuk adonan 
Adonan siap di masak dalam air mendidih
Siapkan air mendidih, air perendam dan semangkuk air es
Bubble pearl hampir matang naik kepermukaan air mendidih
Black Bubble Pearl siap dicampur minuman.
Bubble Tea rasa Japanese green tea (matcha) dengan susu kedelai

Kreasi Dapur Iis Sukendar

Hasil dari Dapur